3 Cara Memakai Ulang Sunscreen Tanpa Merusak Makeup

cara memakai ulang sunscreen tanpa merusak makeup

Tinggal di negara yang sehari-harinya berlimpah sinar matahari membuat saya berusaha bersahabat dengan sunscreen yang mampu melindungi kulit dari radiasi sinar ultraviolet. Selain bisa mencegah sunburn, memakai sunscreen sebelum beraktivitas di luar ruangan juga berfungsi menghindari penuaan dini dan kanker kulit.


Bagi saya, sunscreen adalah hal yang paling penting dalam skincare routine. Nggak cuma dipakai saat memulai aktivitas saja, tapi juga diaplikasi ulang dalam waktu dua hingga tiga jam sekali, setinggi apapun kandungan SPF dalam sunscreen yang sudah saya pakai.

Mau Cari Rumah Hunian dengan Mudah? Ini Caranya!

Source: pexel.com

Teman saya yang baru saja menikah pernah bilang "Sekarang ini, cari jodoh lebih gampang daripada cari rumah mbak.." Hahah bisa aja. Tapi memang sih, buat beberapa orang, kadang cari rumah itu bisa lebih rumit daripada cari jodoh. Mencari rumah bukan cuma sekedar murah, tapi juga perlu melihat kriteria lainnya seperti jarak tempuh ke kantor dan sekolah, keamanan, juga fasilitas di sekitar lokasi. Semua faktor itu jadi penting karena rumah adalah kebutuhan jangka panjang yang harus bisa memberi kenyamanan semua penghuninya. Namun nggak bisa dipungkiri, harga properti yang semakin tinggi baik sewa maupun beli membuat banyak orang berkecil hati.

#ArisanIlmuKEB: 12 Langkah Hasilkan Foto Keren Dengan Smartphonemu

tips foto dengan smartphone


Fotografi, sebuah kata serapan bahasa Inggris Photography yang berasal dari bahasa Yunani, yaitu Photos (cahaya) dan Graphos (melukis atau menulis). Jadi Photography adalah proses melukis dengan menggunakan media cahaya. Secara umum, fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar dari suatu objek dengan cara merekam pantulan cahaya yang mengenai objek tersebut menggunakan media atau alat yang peka cahaya. Alat yang paling populer untuk merekam cahaya ini adalah kamera. Tanpa cahaya tidak ada foto yang bisa dibuat.

Tips Foto Selfie Yang Menarik, Percaya Diri Dan Ekspresif

\
Tips Foto Selfie Yang Menarik

Sejak produsen smartphone berlomba-lomba membekali produk mereka dengan kamera depan beresolusi besar nan canggih, foto selfie alias swafoto seperti sudah menjadi sebuah kebutuhan. Mulai dari dedek-dedek emesh sampai presiden, Everybody takes a selfie. "Aaah saya mah nggak pernah selfie, nggak suka."

Menjelajah Mini Karimunjawa di Grand Maerakaca

Grand maerakaca Semarang

"Aku mau ke kudus hari Minggu, mau ikut sampai Semarang nggak? Nanti Bunda jalan sendiri sama anak-anak."
Begitu isi chat suami di hari sabtu siang. Apaan deh ini, ngajak ke Semarang kok kayak goreng tahu, dadakan. Tapi alih-alih ngedumel karena dadakannya itu, saya malah jawab,
"Terus di sana nanti aku kemana? Naik apa?"
"Aku ke Kudus bareng temenku. Bawa aja mobilnya, terus gugel tempat bagus di Semarang."
"Asiik, iya mau, berangkat jam berapa?"

Dan dengan modal nekad, akhirnya kami berhasil menjelajah kota Semarang bertiga saja. Tapi karena saya benar-benar buta Semarang, mobil saya tinggal di Paragon Mall lalu kami lanjut pakai taksi online, heheeeh. Alhamdulillah anak-anak selalu kooperatif dan menikmati perjalanan meski masing-masing harus membawa tas berisi baju ganti, minum, dan camilan.

Tips Memaksimalkan Pendapatan Iklan Pada Blog Kita

Tips Memaksimalkan Pendapatan Iklan Pada Blo
Photo by: @bookpacker

Hari Sabtu, 16 Februari 2010 kemarin, kami, Emak Blogger Jogja mendapat kesempatan menghadiri #KEBelajar Kumpulan Emak Blogger dengan materi "Langkah Jitu Memaksimalkan Pendapatan Iklan" di Kunena Eatery, Baciro, Yogyakarta.

Acara yang dipandu oleh MC Aji Sukma ini dibuka dengan sambutan dari Mak Sumarti Saelan selaku Ketua KEB dan Mak Indah Julianti, co-founder KEB. Kali ini KEB berkolaborasi dengan ProPS, sebuah Google Channel Partner yang bisa membantu kita meningkatkan pendapatan blog atau website dengan Google's Monetation Solution. Melalui Google's Monetation Solution, ProPS juga akan membantu memaksimalkan potensi dari blog atau website kita hingga dapat berkembang melebihi potensi pendapatan.

Promo Cashback 10 Juta Dari Acer di Program 'Terima Kasih Pelanggan'

Program Promo Acer

Kamis siang, 21 Februari 2019 kemarin jadi hari yang menyenangkan bagi kami Blogger Jogja karena mendapat kehormatan menghadiri acara media gathering dan launching program terbaru ACER di Mezzanine Eatery and Coffee, Jalan Palagan Tentara Pelajar Yogya.

Yang membuat saya antusias hadir karena saat undangan ini datang kepada saya, teman blogger di Bandung juga mengabarkan jika Acer sedang mengadakan program promo spesial cashback 10 juta rupiah dan penawaran spesial untuk pembelian Acer Nitro 5 di harga 11 jutaan. Waaa pas banget saya lagi ngincer Acer Swift Series, kali aja ada promo menarik yang bisa saya gunakan :)

Beauty Glossary, Yuk Berkenalan Dengan Istilah Kecantikan Yang Sering Dipakai Beauty Blogger (Part 1)

istilah dalam dunia kecantikan

Dalam rangka #MenujuGlowing2019, belakangan ini saya punya hobi baru membaca atau menonton review produk makeup dan perawatan wajah dari teman-teman beauty blogger/vlogger. Suka sih dengan gaya bahasa dan cara bicara mereka saat review produk atau memberikan tutorial ber-makeup, sayangnya kadang saya nggak mudeng dengan istilah kecantikan  atau istilah makeup yang sering mereka pakai.


Jadi, sambil baca atau nonton review, saya sekalian browsing istilah makeup yang dipakai. Dan setelah dikumpulin, lumayan banyak juga loh.. Daripada cuma saya tumpuk di notes HP dengan kemungkinan nyelip atau terhapus, lebih baik saya tulis saja di sini biar bisa dibaca juga dengan teman-teman lain yang mungkin sama bingungnya dengan saya (atau jangan-janagn cuma saya doang yang bingung selama ini?)

Suka Koleksi Dekorasi Rumah dan Properti Foto? 4 Tempat Ini Wajib kamu Datangi Saat Ke Jogja

tips mencari properti foto produk dan makanan

Yang namanya blogger kadang dituntut nggak cuma piawai menulis, tapi juga harus bisa menghasilkan foto-foto dengan kualitas baik sebagai pendukung tulisan kita. Kualitas yang baik di sini bukan berarti harus menguasai macam-macam teknik dan genre fotografi looh. Yang penting foto nggak blur, cukup cahaya, pengaturan komposisi seimbang, dan didukung properti foto yang sesuai dengan produk. Nah, yang paling sering bikin mati gaya itu adalah poin terakhir: Properti foto! 

Maggo, Obat Alami Untuk Sembuhkan Sakit Maag


Maggo obat alami untuk sakit maag

Setelah hampir 6 tahun tidak pernah kumat, bulan kemarin mendadak perut bagian atas saya terasa nyeri dan pedih, saking sakitnya sampai keluar keringat dingin dan keliyengan. Saya kena serangan sakit maag lagi, hiiks.. Penyebabnya cuma gara-gara kopi susu instan sachetan. Saya memang paling nggak bisa minum kopi dalam bentuk apapun, minum es cokelat pun kadang bisa bikin lambung saya perih.

Jelajah Kulon Progo: Kedung Pedut

Kedung Pedut Kulon Progo Jogja

Salah satu kenikmatan yang saya rasakan sejak tinggal di Jogja adalah kota ini dikelilingi keindahan alam yang membuat saya dan keluarga ketagihan menjelajahinya. Sampai suami pernah bilang 'kayaknya kita gak usah liburan ke luar kota dulu deh, Jogja aja gak selesai-selesai diputerin..' Hahaah saya setuju sih, kalau cuma keliling propinsi Jogja kan saya nggak riweuh packing, langsung mandi terus berangkat aja, urusan bekal serahkan ke warung nasi :))

Jogja itu dibentengi oleh dua pegunungan besar. Pegunungan Sewu yang terbentang memanjang di sepanjang pantai selatan dan Pegunungan Menoreh yang mengitari wilayah barat. Itu sebabnya sangat mudah menemukan aneka destinasi wisata alam di Jogja.

Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion, Pelembapnya Kulit Berminyak

Review Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion

Dulu saya paling nggak suka pakai pelembap alias moisturizer, karena pelembap apapun yang pernah saya pakai pasti akan membuat kulit wajah saya jadi sangat berminyak. Padahal sudah berusaha mencari pelembap untuk kulit berminyak dengan tekstur gel yang katanya water-based, tetap saja muka mudah mengkilap, lengket, dan makeup cepat luntur. Huhuu..


Gara-gara itu saya jadi berpikir, nggak apa-apa lah menskip pelembap dari daily skincare routine, toh kulit saya udah berminyak jadi nggak butuh dilembapkan lagi. Dan ternyata saya salah dooong.. Sama seperti anggota tubuh lainnya, kulit kita juga terdiri atas komponen air dan cairan. Air inilah yang akan membuat kulit tetap terjaga, terhidrasi, dan selalu sehat.

4 Tempat Wisata Cantik di Gunungkidul Yang Cuma Berjarak 1 Jam Dari Kota Jogja

tempat wisata di gunungkidul


Gunungkidul. Entah kenapa saya nggak pernah bosan bercerita tentang kabupaten paling selatan di Jogja ini. Kami sekeluarga memang telah jatuh hati dengan keindahan alam Gunungkidul. Mulai dari deretan pantai berpasir putih, aneka goa yang terbentuk di antara tebing karst, sampai air terjun yang tersembunyi diantara hutan-hutan Pegunungan Sewu.

Sayangnya masih banyak orang yang mengeluhkan jauhnya jarak yang harus ditempuh dari kota Jogja menuju Gunungkidul. Memang sih, terkadang kita harus menempuh perjalanan selama 2-3 jam untuk bisa mencapai tempat wisata di Gunungkidul. Apalagi untuk sampai ke Pantai Wedi Ombo, waktu tempuhnya bisa sampai 5 jam! Sama saja dengan jarak Jogja-Semarang :)

Kali ini saya mau kasih bocoran tempat-tempat wisata cantik di Gunungkidul yang bisa ditempuh selama 1 jam perjalanan dari kota Jogja, jaraknya kira-kira 30-35 km saja dari pusat kota Jogja. Bandingkan dengan Pantai Drini yang berjarak 47 km atau Pantai Indrayanti yang berjarak 50 km.


Wardah Acnederm Pore Blackhead Balm, Hilangkan Komedo Tanpa Sakit

Wardah Acnederm Pore Blackhead Balm

Setiap lagi belanja mingguan di supermarket atau minimarket saya selalu sempatin mampir ke rak skincare, buat cuci mata aja sih, karena saya tetap lebih suka beli skincare secara online. Tapi minggu kemarin akhirnya saya nyomot Wardah Acnederm Pore Blackhead Balm. Salah satu produk barunya Wardah dari rangkaian Wardah Acne Series yang bahkan di official akun media sosialnya pun jarang disebut.


Tertarik beli Wardah Acnederm Pore Blackhead Balm ini karena di kemasannya tertulis: 
Removes Blackhead. Get Pore Tight.

Aseeek, ada produk yang bisa menghilangkan komedo tapi berbentuk balm, pastinya tanpa rasa sakit dan cocok buat orang-orang yang nggak suka pakai scrub, peel-off mask, atau ekstraksi komedo di klinik kecantikan.